Alhamdulillah bisa update lagi. Kerasa ga sih banyak banget acara kita akhir-akhir ini? Sekolah, les, tugas yang menggunung, latihan praktek senam, ulangan, try out, dan sebagainya. Kalo udah gini baru kerasa waktu itu berharga banget. Mau berbagi tips nih biar kita bisa sukses melaksanakan tangggung jawab kita dan tugas-tugas kita. check this out:
1. Jaga kesehatan badan
Ini penting banget karena kalau badan kita sehat, mau ngapain aja pasti asyik. Jangan terlalu memaksakan diri untuk melakukan semua kegiatan tanpa mempertimbangkan kemampuan badan kita. Istirahat cukup hal yang wajib dilakukan
2. Jaga kesehatan mental
Walaupun kita sibuk, jangan lupa memperhatikan kesehatan mental. Sempatkan waktu buat meningkatkan kesehatan mental dengan berbagai cara seperti membaca buku yang bisa meningkatkan motivasi serta semangat kita.
3. Buat jadwal harian
Kadang kita suka menunda-nunda pekerjaan karena kita gak punya pola hidup dan jadwal yang jelas. Supaya bisa optimal, kita bisa membuat jadwal harian menyangkut kegiatan kita seharian itu. yang penting dari jadwal harian ini adalah kita harus bisa komitmen menjalankannya.
4. Buat skala prioritas
Dengan skala prioritas kita bisa menentukan mana yang harus di dahulukan terlebih dahulu jika ada hal yang harus dilakukan dalam waktu bersamaan.
5. Jangan menunda pekerjaan Selesaikan pekerjaan secepatnya, sehingga pekerjaan tidak menumpuk
Itu tadi tips nya. semoga bermanfaat bagi teman-teman semua.